Seberapa padatnya jadwal dalam kehidupan manusia maka sebenarnya mereka membutuhkan istirahat atau tidur, dan
waktu yang tepat untuk istirahat atau tidur adalah malam, karena sebagaimana kita ketahui pada saat malam pun sejatinya tanpa diminta fisik ini memerlukan istirahat misalnya nya detak jantung yang melambat jika di banding dengan siang hari.
Artinya tentu kita sebagai manusia biasa yang beragama (dalam hal ini penulis atau saya sendiri ber agama islam jadi rujukan ya kembali sesuai ajaran islam ) akan berfikir betapa sempurnanya ciptaan Tuhan Yang bernama manusia ini, hal ini seperti salah satu surat qur'an yakni pada surat al-qamar ayat 49 yang berbunyi sebagai berikut
sesungguhnya kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran.
ini jika dilihat dari sisi agama lho artinya apa, kalo kita mikir sesuatu yang tidak pada takaran ibarat menuang air di gelas yang penuh kan tumpah, begitu juga fisik kalo selalu on gak ada istirahatnya kan rusak juga.
Nah sekarang dari sisi riil atau medis nih yang mau aku bahas (murni pengalaman pribadi)
adapun kelainan jantung itu diantaraya adalah:
a. susah tidur siang dan malam
b. jantung berdetak dengan tidak beraturan,
c. mudah lelah dan badan terasa kaku sepanjang hari
d. keluar keringat dingin yang kadang meski pada malam dengan cuaca dingin pula
e. sakit dan sesak pada dada.
f. nafas tersengal pada malam hari untu poin d,e dan f itu merupakan jenis kelainan jantung yang biasanya timbul karena pembengkakan jantung, nah untuk pembengkakan jantung solusi herbalnya ada di postingan saya terdahulu klik disini.
mengapa musti tidur malam selain pikiran diatas karena pada dasarnya tubuh secara alami mengalami penurunan suhu tubuh, mengapa karena itu merupakan sinyal dari otak bahwasanya sudah saatnya tidur. dan suhu terendah tubuh pada saat tertidur biasanya terjadi antara jam 1 malam. selain penurunan suhu tubuh sebenarnya bila kita amati adalah otot mengalami pengenduran sesaat dan tekanan darah dan detak jantung otomatis menurun, itulah sebabnya penderita tekanan darah tinggi wajib tidur minimal 7 jam agar ada penurunan tekanan darah tinggi so ini merupakan bagian dari pola hidup sehat yang ingsya alloh akan di bahas terkait diabetes di kemudian hari. namun sekali lagi begitulah kebesaran Tuhan terhadap ciptaannya, IA MAHA TAU ATAS APA YANG ADA ATAU TERJADI PADA CIPTAANYA sesuai dengan surat al-An'am ayat 60
"Dan Dialah yang menidurkan kamu di malam hari dan Dia mengetahui apa yang kamu kerjakan di siang hari, kemudian Dia membangunkan kamu pada siang hari untuk disempurnakan umur(mu) yang telah ditentukan, kemudian kepada Allah-lah kamu kembali, lalu Dia memberitahukan kepadamu apa yang dahulu kamu kerjakan."(QS: Al-An'am Ayat: 60)
pada saat kondisi seperti itu pastinya tubuh butuh istirahat pertanyaanya mengapa peniliti di usa Dr. Shives mengatakan pada saat itulah tubuh baik laki - laki dan perempuan akan sangat mudah terangsang jawabnya karena aliran darah banyak yang mengalir di sekitar dan bahkan dalam penis atau klitoris sehingga pada saat tersebut tingkat rangsangan/gairah seks meningkat.
Dan masih banyak bukti keagungan Alloh SWT dan kemuliaan al-qur'an yang selalu terjaga, bagi orang yang mau berfikir dan bersyukur tentunya. mungkin demikian dulu artikel dari saya terkait pentingnya TIDUR MALAM BAGI KESEHATAN TUBUH. jika dirasa bermanfaat mohon komen dan advis bijaknya buat support penulisan artikel lain kedepannya.
Title : MANFAAT TIDUR MALAM unsur medis dan AGAMA
Description : Seberapa padatnya jadwal dalam kehidupan manusia maka sebenarnya mereka membutuhkan istirahat atau tidur, dan waktu yang tepat untuk istira...